Bandar Lampung – Cari Tempat wisata di Bandar Lampung yang vibesnya asri tapi gak jauh dari pusat kota. Menawarkan keindahan alam ruang terbuka seperti di pedesaan dengan aliran sungai yang tenang. Taman Wisata Alam Wira Garden bisa jadi pilihan rekreasi menyenangkan bersama keluarga dan kerabat.
Eksplore wisata alam bersama, yuk ikutin Tim Lampung Geh jalan-jalan menyusuri keindahan alam wisata alam Wira Garden.Tempat wisata ini punya banyak spot yang bisa dikunjungi untuk melepas penat. Eksplore bersama untuk lihat seru dan istimewanya taman wisata alam satu ini mulai dari taman, camping ground, glamorous camping tanpa ribet, sampai fasilitasnya kita bakal spill dibawah, yuk sekelik.
Lokasi

Wira Garden merupakan taman wisata alam yang sangat asri. Pepohonan rindang akan menyambut kamu saat berkunjung kesini, suasananya juga terasa sangat adem. Taman Wisata Wira Garden berlokasi di Jl. Wan Abdurrahman, Batu Putu, Kecamatan Teluk Betung Utara, Kota Bandar Lampung. Wira Garden memiliki lahan seluas 12 Ha, tidak heran jika banyak sekali spot yang bisa kamu kunjungi mulai dari taman, perbukitan, cottage, sampai aliran sungai bebatuan yang jernih.
Harga Tiket Masuk & Jam Operasional

Harga tiket masuk Taman Wisata Wira Garden dikenakan biaya sebesar Rp. 15.000/orang sudah termasuk dengan biaya parkir kendaraan. Tetapi harga masuk ini bisa berubah setiap saat sesuai dengan kebijakan dari tim pengelola. Bisa titip helm juga gratis.
Taman Wisata Wira Garden Lampung bisa dikunjungi di hari weekday dari pagi hari pukul 09.00 WIB hingga sore pukul 17.00 WIB, sedangkan saat Sabtu dan Minggu mereka buka lebih awal mulai dari pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 18.00 WIB.
Info lengkap mengenai Taman Wisata Wira Garden bisa kamu lihat di akun instagram mereka di @wiragarden.lampung.
Camping Ground & Glamping

Spot Glamping Wira Garden merupakan spot primadona yang lagi hits di Bandar Lampung. Kamu bisa menikmati suasana indahnya lembah ini mulai dari malam hingga pagi hari, menghirup udara segar ditemani suara gemercik air dari sungai yang tenang, tentu bisa bikin fikiran dan raga jadi relaks.
Pengunjung yang ingin merasakan pengalaman Glamping di Wira Garden ini bisa merogoh kocek mulai dari Rp 500.000 untuk dek tenda kecil, dan Rp 600.000 untuk dek tenda yang besar dengan kapasitas 6 orang. Jam masuk mulai dari jam 14.00 WIB sampai 12.00 WIB keesokan harinya.

Fasilitas yang disediakan juga sangat lengkap mulai dari kompor, alat makan, alat memasak, dispenser dan galon, colokan listrik, kipas angin, kasur, sampai bantal juga ada jadi gak perlu ribet untuk bawa ini itu. Tersedia juga kamar mandi yang bersih. Jika sekelik berfikir takut kelaparan gak perlu takut, karena disini terdapat banyak warung yang juga buka sampai malam.
Suasana yang disajikan disini sangat tenang sekali dengan view langsung di depan sungai dan pepohonan yang rindang. Makin syahdu dinikmati dengan duduk bersantai sambil ngopi dan kumpul bersama keluarga. Saat malam hari juga disediakan spot api unggun gratis yang akan disediakan oleh tim pengelola, kamu bisa menghangatkan diri dan juga barberque-an bersama.
Area Taman

Area taman disini sangat luas mulai dari taman atas bukit yang terdapat taman bermain untuk anak dengan banyak permainan mulai dari perosotan, ayunan, jungkat-jungkit, dan permainan mangkok putar. Di area taman juga pas untuk digunakan berpiknik, bersantai dengan keluarga, teman dan kerabat.Taman di Wira Garden punya tema look yang aesthetic ala indian dilengkapi dengan tenda-tenda piknik dan lampu yang mempercantik suasana.

Di area taman juga terdapat tempat yang bisa digunakan sebagai venue acara, yang jika disewa kamu akan mendapatkan segala perlengkapan mulai dari kursi meja dan sound system. Bisa jadi pilihan baru untuk kamu yang mau meeting dengan suasana outdoor, atau mau buat acara gathering.

Yuk sekarang ikutin tim lampung Geh jalan-jalan ke area bawah bukitnya, yang langsung memperlihatkan aliran sungai dengan kedalaman yang cukup rendah, terdapat bebatuan yang besar bisa untuk sekedar main air. Di area bawah ini juga lebih cocok dipakai untuk area kegiatan outbound. dilengkapi dengan banyak area pondokan yang bisa dijadikan tempat berteduh jika hujan. Selain itu juga di area bawah merupakan spot camping ground dan juga glamping.
Ambience
Sekelih intip keseruan Tim Lampung Geh eksplore Taman Wisata Wira Garden, di video youtube dibawah ini:
Nah, itu dia tadi info lengkap mengenai satu taman wisata alam yang ada di Bandar Lampung, Wira Garden. Yuk datang dan kunjungi, lalu bagikan momen keseruan kamu bermain disini.
Discussion about this post